Woww Diantara 6 Rumah yang Aneh dan Menarik di Dunia ini, ada Rumah Alien Juga loh

6 Rumah yang Aneh dan Menarik di Dunia – Rumah merupakan tempat untuk beristrirahat setelah bepergian jauh. Dan juga sebagai tempat dimana keluarga berkumpul dan melakukan canda tawa untuk melepas penat. Selain itu, rumah juga berfungsi sebagai identitas keluarga tersebut. Makanya banyak orang yang membangun rumahnya dengan mewah dan berbagai design.

Nah disini, saya akan menampilkan 6 Bentuk Rumah Unik yang ada di dunia yang pastinya membuat anda heran tapi juga lucu. Berikut rumah – rumah tersebut.

1. Toilet House
Toilet House merupakan sebuah rumah yang terletak di Korean Selatan. Toilet yang notabennya merupakan tempat yang “menjijikan” ini sengaja dijadikan design untuk rumah yang dimiliki oleh Haewoojae.
Setelah dibangun rumah “toilet” ini banyak tetangga – tetangga yang mendatangi tempat tersebut baik penasaran atau hanya ini sekedar melihat saja.

2. Rumah Terbalik
Rumah terbalik merupakan rumah yang terletak di Polandia. Rumah ini memiliki design yang sangat unik. Pasalnya atap yang biasanya terletak ditasa oleh Daniel Czapiewski sang arsitektur diletakkan dibawah dan terasnya berada diatas, dapat dibilang bahwa rumah ini terbalik 180 derajat. Pembangunan rumah ini menghabiskan waktu selama 114 hari. Pembangunan rumah terbalik ini memiliki simbol sebagai “pelanggaran terhadap kemanusiaan” yang saat ini sering terjadi.

3. Rumah UFO
Rumah Ufo dibangun di Chattanoga Tennese, rumah besar berwarna putih dan menyerupai piring terbang milik “alien” ini merupakan rumah yang dibangun oleh Curtis King. Rumah ini dibangun tepat pada tahun 1973 yang sengaja dibangun khusus untuk menghadiahi anak laki – laki nya yang sedang ulang tahun. Dalam pembangunan rumah ini menghabiskan dana sekitar 250 ribu dolar. Yang miliki cukup banyak ruangan didalamnya. Tiga kamar tidur, dua kamar mandi dan interior retro-futuristik lainnya.

4. Rumah Berputar
Rumah Berputar atau Rotating House merupakan rumah yang digagas dan dibangun oleh Lukas dan Debbie Everingham yang terletak di Australia. Sekilas saat anda mendatangi rumah ini akan terlihat seperti rumah biasa pada umumnya. Namun sebenarnya ada yang unik dari rumah ini. Seperti namanya Rotating House, rumah ini dapat berputar 360 derajat penuh. Sehingga dapat membuat pusing orang yang berada dalam rumah tersebut jika digerakkan.

Untuk menggerakkan atau memutar rumah tersebut selama setengah jam dibutuhkan daya 50 watt serta 32 outringgel wheels yang digerakkan oleh dua buah motor.

5. Rumah Gua
Rumah gua merupakan rumah yang terletak di Australia. Rumah ini memiliki luas 8.5 hektar yang berada di dalam gua. Untuk menyelesaikan pembangunan rumah yang terletak didalam gua ini membutuhkan waktu selama 7 bulan penuh agar selesai sepenuhnya. Dan didalam rumah ini juga memiliki perabot rumah yang bisa dibilang lengkap.

6. Rumah Batu
Setelah ada rumah Goa kini terdapat rumah yang dinamakan rumah Batu. Rumah batu ini memang dibangun dari empat batu besar yang terletak di portugal. Rumah ini dibangun pada tahun 1974 dan masih kokoh berdiri hingga saat ini. Karena sangat unik rumah ini banyak dikunjungi oleh wisatawan baik untuk melihat dalamnya atau hanya kagum dengan design yang diciptakan.

Demikian ulasan mengenai 6 Rumah Unik dan Aneh di Didunia yang pernah anda, menurut kalian rumah mana yang paling unik dan aneh ? cantumkan jawaban anda dikolom komentar.

Komentar